PROPOSAL
Pembuatan Patung Interaktif
di
Kota Ende, Flores - NTT
Hilarius Egedius Sae
Pascasarjana IKJ
NIM: 4200170010 - Angkatan 15
Permasalahan
Sebagai daerah tujuan wisata, daerah Flores Tengah Kabupaten Ende
kampung saya belumlah semaju Kepariwisataan di Flores Barat (kabupaten
Manggarai Barat) yang terkenal dengan Komodo dan pulau Riung yang merupakan
tujuan wisata Internasional kini. Untuk menunjang kepariwisataan ke depannya
pemerintah daerah telah berbenah dalam mendukung pencapaian tujuan Wisata ke
daerah NTT
Saya percaya bahwa untuk membangun suatu daerah menjadi tujuan wisata
baik lokal maupun global, setiap bidang dari elemen pendukung kepariwisataan
harus bergerak bersama. Dengan demikian gaung dari menariknya sebuah daerah
sebagai tujuan wisata akan berdampak positif di tahun – tahun mendatang.
Membangun Patung Interaktif di Kota Ende
Patung interaktif adalah patung yang memberikan ruang bagi audience
untuk benrinteraksi dengan karya 3 dimensi yang dihadirka dalam suatu tempat
tertentu.
Sebagai seniman/Perupa ada suatu kerinduan untuk memberikan sumbangsi
yang nyata dengan kemampuan dan skil yang saya miliki saat ini. Dengan
menampilkan patung interaktif di ruang publik di kota kecil saya adalah suatu
hal yang baru. Karena di sana belum ada patung interaktif yang menjadi ruang
bermain sebagai ajang kreatifitas yang bisa tumbuh ketika bermain misalnya.
Pendekatan
Tentunya membuat suatu karya publik interaktif memerlukan biaya yang
tidak sedikit, oleh karena itu saya akan mencoba mendekati pihak swasta maupun
Pemda untuk menawarkan proyek yang akan saya bangun di suatu tempat publik.
Perizinan tentu harus melibatkan Pemerintah Daerah bila tempat itu di
ruang public dan tentunya harus mengikuti kaidah atau peraturan daerah
setempat.
Bisa juga saya libatkan swasta sebagai pendana yang tentunya harus
mendapatkan keuntungan dari proyek ini.
Penentuan Lokasi
Menawarkan patung interaktif adalah salah satu cara memasukan karya
patung dengan gaya baru dengan demikian menawarkan suatu pengalaman baru yang
unik. Mengingat di daerah ini belum mempunyai patung interaktif, penawaran ini
akan membuka wawasan baru bagi masyarakat lokal dalam melihat suatu
perkembangan karya patung.
‘Freedom Sculpture’ (Patung Kebebasan) Pematung: Zenos Frudakis - 18 Juni 2001 Lokasi: 16th and Vine Streets, Philadelphia, Pennsylvania Patung Interaktif yang akan saya bangun seperti patung “Freedom Sculpture” karya dari pematung Zenos Frudakis di atas yang berhubungan dengan area terbuka dan taman. Dengan tujuan agar interaksi yang terjadi terhubung langsung di ruang publik di tempat terbuka. Objective Tujuan dari membuat patung Interaktif ini adalah menghadirkan sesuatu gaya patung baru di daerah yang hanya menjadikan patung sebagai pajangan dan penanda tempat saja. Dengan meningkatkan nilai patung sebagai benda seni yang dapat dijadikan tempat interaktif manusia tentunya menjadikan ruang / taman bermain yang menarik bagi penduduk maupun pendatang. Goals Sebuah daerah yang mengandalkan pariwisata alam dan Budaya seperti di Ende (flores tengah) tentunya ketika pengunjung kembali ke kota / tempat penginapan ada pilihan lain dalam menjelajahi ruang – ruang kota yang ada. Harapan saya sebagai pembuat patung Interaktif ini adalah pengunjung yang datang akan mengenal bahwa gaya patung interaktif seperti ini adalah ciri khas karya yang hanya ada di daerah tersebut. Metode, Strategy/Program Desain Metode penelitian saya adalah melalui pendekatan Art Base Research Meneliti dampak dari patung interaktif dan pengaruhnya terhadap kehidupan masyarakat di suatu tempat tertentu. Terimakasih dan Salam Budaya… |
Tidak ada komentar:
Posting Komentar